Tips Memilih Laptop Desain Grafis

Tips Memilih Laptop Desain Grafis
Sebelum kita membahas komputer apa saja sih, yang sudah dipersiapkan perusahaan-perusahaan besar tersebut dalam produk mereka. 

Kini kita bahas dulu bagaimana tips memilih laptop untuk para designer di bidang grafis. Supaya mampu mengerjakan pekerjaannya semaksimal mungkin.




1.Ukuran Layar

Semua laptp maupun PC dalam menggunakannya kita pasti behadapan dengan layar atau destopnya. Karena itu cermatlah dalam memilih layar yang pas untuk digunakan dalam sehari hari. Untuk desaign grafis alangkah baiknya pilihlah layar dengan ukuran yang besar. 
 
 Ukuran besar disini bukan terletak pada inchinya, tapi pada resolusinya. Minimal gunakan layar dengan resolusi 1366 x 768.

Lebih baik jika menggunakan layar yang benar-benar menggunaka resolusi yang langsung besar contohnya 1600 x 900. Dan untuk kamu yang suka bekerja diluar ruangan dan agak terganggu dengan layar laptop yang sering silau jika terkena cahaya pilih layar anti-glossy atau anti-glare.

 2. Graphic Card

Bagi para pekerja yang bekerja dibidang desain grafis haruslah pandai dalam memilih graphic card yang mereka gunakan sehari-hari dalam laptopnya. Kunci dalam semua pekerjaan yang di lakukan di laptop ada pada graphic card. Karena itu pilihlah graphic card yang memiliki memori besar yang tidak akan membuat laptop anda lamban.

Pilih Nvidia GeForce dan ATI Radeon dengan memori minimal 1 GB atau 2 GB. Jangan lupa, usahakan pilih laptop yang graphic cardnya terpisah jangan yang on board yang akan membagi memorinya dengan RAM.

3.Prossesor

Pasti semua orang akan mengharapkan prossesor yang mampu bekerja optimal yang tidak panas pula tentunya. Untuk prossesor yang baik pilih clock speed dalam satuan GHz (Giga Hertz) yang besar, jumlah inti otak (core) yang besar pula, sistem hyper threading, dan besar cache. Tapi perlu diperhatikan pula ketika clock speednya besar pula akan menghasilkan laptop yang cepat panas. Ini akan menjadi hambatan tersendiri pula karena menjadi tidak hemat energi.

Pada umumnya masyarakat umum lebih memilih INTEL CORE series dengan GHz yang tinggi. Untuk yang maksimal pilih i7 atau minimal i5 pilihan lain yakni dari AMD dengan A series untuk keunggulanya pastinya berbeda. Pemilihan processor ini cukup sensitif, karena hardware ini termasuk komponen utama dalam sebuah perangkat komputer atau laptop.

Dalam desain grafis menggunaakan komputer atau laptop dengan spesifikasi processor paling tinggi saat ini sangatlah dibutuhkan, agar pengerjaan desain menjadi lebih optimal. Desain grafis yang membutuhkan spek tertentu agar hasil yang didapatkan menjadi lebih sempurna. Terutama agar saat penggunaannya laptop tidak menjadi lemot.

4.RAM

Komponen yang paling berpengaruh dalam bagaimana anda mampu bekerja lebih prima, semakin tingginya kapasitas RAM yang anda miliki. Maka akan sangat membantu anda dalam bekerja multi tasking. Pilih RAM minimal 2GB yang berjalan di laptop 64 bit, atau RAM 4GB.

Jika laptop anda hanya berkecepatan 32Bit lebih baik RAM 2Gb. Supaya tidak percuma begitu saja, terakhir pilih RAM DDR3 lebih baik daripada DDR2. Jangan lupa juga pilih laptop yang menyediakan upgrade RAM. Hal ini akan sangat berkaitan dengan pengaruh RAM terhadap kerja komputer yang menjadi lebih optimal.

5. Suhu Pemakaian

Suhu Pemakaian
Bekerja di bidang grafis dengan membuka aplikasi yang besar secara bersamaan akan membuat anda cepat panas sehingga terjadi lah overheated. Karena itu pilih laptop yang bekerja dengan pendingin yang baik, yang membuat anda akan lebih nyaman bekerja. Atau gunakan kipas pendingin tambahan.

Jika laptop menjadi lebih panas akan sangat berakibat pada dampak pengaruh CPU usage yang lebih tinggi. Jika hal ini terus terjadi bukan tidak mungkin dalam waktu dekat akan menurunkan kinerja dari laptop, bahkan akan cepat membuat laptop rusak.

6.Garansi

Laptop dengan spesifikasi tinggi akan membuat laptop lebih mudah cape hingga menyebabkan laptop mudah rusak komponennya. Perhatikan juga garansi dalam pembelian laptop anda.

Setelah kita membahas semua komponen yang perlu diperhatikan dalam membeli laptop yang dapat menunjang kita dalam melakukan pekerjaan kita terutama dibidang desain grafis. Sekarang kita akan membahas laptop dengan tipe apa saja dan dengan spesifikasi apa saja yang dimilikinya.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »